Viral, video mahasiswa UNPAB Medan usir Luhut saat beri kuliah umum diiringi teriakan 'Prabowo.. Prabowo'
[PORTAL-ISLAM.ID] MEDAN - Menteri Koordinator Maritim Luhut Binsar Panjaitan (LBP) mendapat sambutan yang kurang mengenakkan saat memberi kuliah umum di Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB), Medan, Jumat (12/4/219).
Ratusan mahasiswa yang memadati acara meneriakkan agar LBP turun dari podium karena isi kuliah yang diberikan terasa seperti kampanye karena banyak memuji-muji ‘keberhasilan’ Jokowi sebagai Presiden RI selama 4,5 tahun ini.
Sebelum ‘diantarkan’ ke luar kampus, saat LBP melakukan ceramah, telah terdengar teriakan-teriakan yang menyuruh menteri ‘serba bisa’ ini untuk berhenti bicara dan turun.
“Turun.. turun… turun…,” teriak mahasiswa kompak bersamaan.
Dalam video yang diunggah akun ManTe Media di media sosial Youtube, terlihat suasana sedikit ricuh.
Luhut yang tampil di depan ‘orang kampung’-nya sendiri itu akhirnya keluar dari kampus yang terletak di Jalan Gatot Subroto, Simpang Tanjung, Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara diiringi teriakan “Prabowo… Prabowo” dan salam khas dua jari dari ratusan mahasiswa.
[video]
Opung Uut diusir saat mengisi kuliah umum di Universitas Panca Budi Medan 😂😂😂😂
— Nurlely Siregar No 17 (@NurlelySiregar) April 12, 2019
Agenda mengisi kuliah umum malah jadi ajang kampanye 01 😌😌😌😌 Sambil 'digiring' juga dinyanyiin lagu
NAIK2 PRABOWO NAIK.
TURUN2 JOKOWI.
Medan bukan kaleng2 😜#ParadeAkalSehat pic.twitter.com/1NzkzjnGjU
Sumber: Riaunews