Letjen TNI (Purn) Johannes Suryo Prabowo: Saat Ini Persis Menjelang 1965
Letjen TNI (Purn) Johannes Suryo Prabowo
[PORTAL-ISLAM.ID] Mantan Danjen Kopassus, Mayjen TNI (Purn) Soenarko dituduh makar membuat mantan Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen (Purn) Johannes Suryo Prabowo berang.
Soenarko kini ditahan di Rutan Guntur bersama Praka BP dan Mayjen (Purn) Kivlan Zein yang juga ditangkap atas kasus serupa.
"Jangan hina kami para purnawirawan dengan makar. Kami punya apa? Saat ini persis menjelang 1965. Para ulama ditangkapi, dibunuh, dan muncul Dewan Jenderal yang ujungnya para jenderal Angkatan Darat dibunuh dan dibuang di lubang buaya," ujar Suryo Prabowo dalam konferensi pers yang digelar Advokat Senopati-08 di Hotel Century, Senayan, Jakarta dilansir KabarToday, Jumat (31/5/2019).
Ia membandingkan jasa Soenarko dengan Menkopolhukam Wiranto.
"Supaya anda tahu, Soenarko punya anak tiga, belum sekali pun ia tunggui kelahirannya. Ia terus bergelut membela negara. Dibanding dengan Menkopolhukam, masih banyak jam terbangnya Soenarko berjuang membela negara di medan tempur!" Katanya lagi.
Mantan Kasum TNI itu mengakhiri sambutannya dengan penegasan: “Kalian punya segalanya, tapi 'JANGAN HINA KAMI' para purnawirawan!"
[Kabartoday]