Saya selalu bilang begini ke mahasiswa, "Ijazah itu hanya kunci untuk kesempatan kerja lebih baik, setelah kunci dipakai untuk buka pintu maka ia tak lagi berguna, yang akan orang lihat bukan lagi berapa IPK atau apa nilai mata kuliahmu, yang akan orang lihat adalah kualitas diri dan integritas."
Tapi bukan berarti ijazah ga penting, ijazah dibutuhkan untuk mencari kesempatan yang lebih luas karena banyak pekerjaan yang menerapkan standar pendidikan khusus, jika tidak punya ijazah maka berarti tidak memiliki kualifikasi untuk masuk ke bidang tersebut.
Saya juga sering bilang, "Modal kita hidup kelak itu dua: ilmu dan skill, ada yang setelah kuliah bekerja sesuai dengan jurusannya itu berarti yang ia pakai adalah ilmunya, ada juga yang setelah bekerja tidak sesuai dengan jurusannya itu berarti yang ia pakai adalah skillnya. Kembangkanlah dua hal ini karena kita ga tau mana yang akan terpakai nanti."
Fahmi Hasan Nugroho
(Pak Dosen)