[PORTAL-ISLAM.ID] Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu menegaskan gelaran Reuni 212 akhir pekan lalu tidak ada muatan kampanye Pemilihan Presiden 2019. Hingga saat ini pun belum ada laporan resmi yang menyatakan dugaan tersebut.
Komisioner Bawaslu Ratna Dewi Pettalolo mengungkapkan, penilaian tersebut disampaikan berdasarkan hasil pemantauan Bawaslu di lapangan. Tim khusus pun sejatinya sudah disiapkan mulai dari persiapan acara ini.
"Hasilnya tidak ditemukan atribut dan penyampaian visi dan misi. Kami menyatakan tidak ada kampanye dilakukan," ujarnya di Apa Kabar Indonesia Pagi tvOne, Selasa 4 Desember 2018.
Dia mengungkapkan, pidato yang disampaikan Calon Presiden Nomor Urut 02 Prabowo pun tidak mengandung unsur kampanye. Sehingga, hingga saat ini dinilai tidak ada pelanggaran kampanye.
"Dari pidato (Prabowo) kami dengarkan seksama bahwa tidak ada penyampaian visi misi. Ada tim yang disebar di lapangan, kami juga memantau aktivitas itu dari tvOne," tegasnya.
Sumber:
Viva
Related Posts :
Habib Bahar Ditahan Lagi, Massa Geruduk Gedung Kejati Jabar, Pengacara: Jaksa Gak Ngerti Hukum! [PORTAL-ISLAM] BANDUNG - Habib Bahar ditahan lagi, kabar tersebut memancing amarah para pecinta Habib Bahar bin Smith, mereka sampai … Read More...
Inilah Kesibukan UAS Sehari-hari, Separuh Pekan Untuk Dakwah (Keliling), Separuh Pekan Mengajar di Pesantren dan Kampus Catatan: Ahmad Jilul Qur'ani Farid*Terlepas dari pro dan kontra Ustadz Abdul Somad عبد الصمد , dalam perspektif jurnalis beliau adalah news… Read More...
Ustadz Abdul Somad Sampaikan Pesan Penting Usai Bertemu Habib Rizieq [PORTAL-ISLAM] JAKARTA - Ustadz Abdul Somad bersilaturahim ke rumah Habib Rizieq Syihab di Petamburan, Jakarta, pada hari Jumat … Read More...
Silaturahmi Raja-Raja dan Sultan Pemangku Adat ke Kediaman Yang Mulia Habib Rizieq Syihab RAJA DAN SULTAN SERTA PEMANGKU ADAT SENUSANTARA SILATURAHMI KE KEDIAMAN YANG MULIA HABIB RIZIEQRaja dan Sultan serta Pemangku Adat senusant… Read More...
UAS Bertemu JK dan Jenderal Gatot Nurmantyo di Masjid Agung Al-Azhar Jakarta [PORTAL-ISLAM] JAKARTA - Penceramah kondang Ustadz Abdul Somad atau UAS kembali melakukan safari ke para tokoh. Kali ini, UAS bertemu… Read More...