Saat Cinta Mengalahkan Fitnah
Saat Cinta Mengalahkan Fitnah
Saya menonton film terbaru dari mission Impossible Fallout ini membuat saya teringat akan satu hal tentang fitnah...
Ethan (Tom Cruise) seorang agen handal kali ini mengalami sebuah ujian yang besar. Ia harus menyelematkan dunia dari ancaman nuklir disisi lain ia dituduh melakukan pembelotan organisasi. Ia dituduh pengkhianat!!!
Sakit memang jika dituduh. Terlebih yang menuduh adalah dari internal organisasi sendiri. Tapi apakah Ethan akhirnya marah saat dituduh dan melakukan pembelaan diri?
Tidak! Ethan lebih fokus pada penyelematan hancurnya populasi jiwa manusia dari ancaman nuklir ketimbang sibuk menjawab fitnah. Bayangkan Ethan yang merupakan agen senior tetiba dituduh membelot! Celakanya organisasi mempercayai dan akhirnya mengeluarkan dokumen tentang pembelotan Ethan.
Ethan akhirnya dengan team setianya berjuang seorang diri, terlebih dua perempuan yang dicintainya ada dalam ancama itu. Akhirnya cintalah yang menguatkan Ethan untuk terus fokus. Cintalah yang akhirnya menuntun pengorbanan. Walau nyawa ethan pertaruhannya sekalipun.
Dan pada akhirnya cintalah yang membuka kan mata organisasinya bahwa Ethan bukanlah pembelot, bukanlah seorang pengkhianat...
Justru agen yang diutus oleh organisasi untuk mematai matai Ethan-lah yang membelot, ia benar benar seorang pengkhianat! Ia yang menyuplai data palsu kepada organisasi agar Ethan dicap sebagai pembangkang!!! Sembari agen itu berkomplot untuk menghancurkan organisasi dan dunia...
Sahabatku...
Pada akhirnya, jika kita dituduh macam macam, dituduh pembangkang, dituduh pengkhianat, difitnah, maka bersabarlah dan jawab tuduhan itu dengan cinta dan pengorbanan. Makian terkadang kita jawab saja dengan senyum...😊
Maka percayalah pada suatu hari nanti, cinta dan pengorbanan akan membuka mata hati tentang kesetiaan yang sejati....
Dan pada akhirnya saat nyawa sekarat diatas gunung batu yang menjulang tinggi, organisasilah yang datang menolong. Walau organisasilah yang semula akan membunuh Ethan.
Dan ia mengatakan secara tenang kepada Ethan: "Tidak ada lagi keraguanku kepadamu, organisasi ini berbangga memiliki orang seperti kamu Ethan. Tak ada tempat lagi untuk tak mempercayaimu".
Begitulah Cinta selalu punya cara yang unik untuk memilah mana seorang pengkhianat dan mana yang setia...
Kobarkan kemandirian karena Indonesia adalah AMANAH.
M. Ikhlas Thamrin
(Penggagas GIA - CEO OMIND)