ALHAMDULILLAH.. Exit Permit (Izin Keluar) Habib Rizieq Sudah Diterbitkan Pemerintah Arab Saudi

Habib Rizieq Shihab dikabarkan sudah mendapatkan administrasi Bayan Safar atau Exit Permit ALHAMDULILLAH.. Exit Permit (Izin Keluar) Habib Rizieq Sudah Diterbitkan Pemerintah Arab Saudi
[PORTAL-ISLAM] Habib Rizieq Shihab dikabarkan sudah mendapatkan administrasi Bayan Safar atau Exit Permit (izin keluar negara) dari Pemerintah Arab Saudi, sebagai salah satu syarat kepulangannya ke tanah air.

Hal tersebut diungkapkan menantu Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Hanif Alatas di atas mobil komando saat orasi Aksi Bela Nabi di Kedutaan Besar Prancis, Jakarta Pusat, Senin 2 November 2020.

"Kemarin dikabarkan bahwa cekal beliau sudah dicabut. Tinggal exit permit, dan Alhamdulillah hari ini izin keluar (exit permit) sudah terbit. Allahu Akbar!!" kata Habib Hanif yang disambut pekikan takbir massa.

Ia menyatakan Habib Rizieq sendiri nanti yang akan mengumumkan tanggl kepulangannya ke Indonesia.

[Video]
Share Artikel: